MAKASSAR – Anggota Komisi lX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham menggelar sosialisasi kebermanfaatan menjadi peserta BPJS Ketenakerjaan bersama tokoh masyarakat di kota Makassar.

Baca Juga : Optimalkan Screaning Omicron, Aliyah Serahkan Bantuan Rapid Tes Antigen

Kegiatan yang digelar pada Hari Kamis (31/3/2022) di Hotel Maleo ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Kepersertaan Korporasi dan Institusi BPJS Ketenagakerjaan Makassar, Adisafah Curmakosasi serta pemateri Sosialisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Titik Sriwahyuni.

“Menjadi peserta BPJS  Ketenagakerjaan miliki banyak kebermanfaatan. Yang mana jaminan sosial ini diperuntukan bagi yang sudah bekerja,” terangnya

“Apalagi sebagian besar peserta  yang hadir dalam sosialisasi ini, mungkin belum mendapatkan BPJS ketenagakerjaan. Sehingga pada kesempatan ini juga, kami memberikan bantuan keanggotaan iuran gratis selama 3 bulan untuk peserta yang menghadiri sosialisasi hari ini,” imbuhnya.

Ia menambahkan, kebermanfaatan dari BPJS Ketenagakerjaan dapat dinikmati oleh pekerja Indonesia baik di dalam maupun di luar negeri.

“Semua pekerja wajib mendapat BPJS Ketenagakerjaan, dalamnya ada program jaminan pensiun, jaminan hari tua, jaminan kecelakaan kerja dan manfaat perlindungan peserta yang meninggal dunia bagi kepesertaan yang aktif,” sambungnya.

Sementara itu, Pemateri Sosialisasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Titik Sriwahyuni menjelaskan bahwa BPJS Ketenagakerjaan melindungi risiko kecelakaan kerja yang terjadi dalam hubungan kerja.

Termasuk kecelakaan yang terjadi dalam perjalanan dari rumah menuju ke tempat kerja atau sebaliknya, hingga perjalanan dinas.

“Sehingga kami berharap, melalui sosialisasi ini, bisa mengedukasi masyarakat pentingnya menjadi pesetrta BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Dia menambahkan, tahun lalu, total iuran yang dibayarkan BPJS Ketenagakerjaan untuk asuransi kecelakaan tenaga kerja sebesar Rp16 miliar, sedangkan jaminan kematian sebesar Rp24 miliar untuk tahun 2021.

Sekadar informasi, ada puluhan peserta yang mengikuti sosialisasi yang berjalan alot.