MAKASSAR – Pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) dan Majelis Bimbingan Gugus Depan (Mabigus) SD dan SMP seluruh Kota Makassar mendesak agar Iqbal Suhaeb selaku Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) saat ini mundur dari jabatannya.

 

Baca Juga : Nunung Dasniar Harap Pemkot Makassar Tingkatkan Layanan Persampahan

 

Hal tersebut ditanggapi oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto selaku Majelis Pembimbing Pramuka Kwarcab (Mabicab) kota Makassar, yang  mengungkapkan bahwa segala urusan serahkan saja ke Kwarran masing-masing.

“Serahkan saja semua ke Kwarran,” jelasnya.

Sementara itu, seorang Ketua Kwarran menyatakan bahwa Iqbal Suhaeb sudah tidak bisa mengemban amanah sebagai ketua Kwarcab Makassar. Alasannya, sejak ia memimpin Pramuka Makassar, tidak ada perubahan bahkan cenderung mengalami kemunduran.

“Kalau saya sebaiknya Pak Iqbal mundur. Selama ini tidak ada juga perubahan, bahkan Kwarcab Makassar mengalami kemunduran,” kata salah satu Ketua Kwarran.

Lanjutnya, sampai sekarang sama sekali tidak ada perubahan, ia juga tidak bisa melakukan apa-apa sebagai pengurus Kwarran karena semua harus dikoordinasi oleh Kwarcab.

“Sama sekali tidak ada perubahan, kami juga pengurus Kwarran tidak bisa apa-apa. Semua kan tergantung Ka Kwarcab,” ujarnya.

Ia mencontohkan, kegiatan Jamnas tahun ini, Kwarcab Makassar terancam tidak mengirimkan peserta. Sebab, tidak ada perhatian dari Ketua Kwarcab. Buktinya, hingga hari ini peserta Jamnas Makassar belum jelas apakah bisa ikut atau tidak ke Jamnas Cibubur Jakarta.