Abdullah menambahkan, Anda harus bangga menjadi bagian dari penerima Program PMW. Karena tidak semua mahasiwa Unhas yang mendapatkan kesempatan yang sama dengan anda semua.

Seminar ini menghadirkan 4 narsumber yakni Dr Ir Indrabayu MT MBus Sys MT (Akademisi/praktisi) membahas tentang motivasi berwirausaha, Hilman Wirawan (akademisi/psikolog) membahas tentang psikologi kewirausahaan dan Irfan Alwi (Komunitas Tangan di Atas) yang membahas tentang strategi memulai wirausaha.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pameran produk program PMW Unhas tahun 2022. Adapun produk yang dipamerkan beraneka ragam mulai dari marcendise, Madu hutan dan trigona, gula cair, undangan metaverse dan berbagai jenis kuliner dan sejenisnya.

Baca Juga : Tingkatkan Kapasitas Dosen Pembimbing Program Wirausaha Mahasiswa, Pokja PMW UNHAS Gelar Workshop

Nonton Juga