Aksi Kemanusiaan di Makassar, Massa Bentangkan Bendera Palestina 25 Meter
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Massa aksi dukungan untuk Palestina yang berlangsung di Monumen Mandala, Kota Makassar, membentangkan bendera Palestina sepanjang 25 meter, Sabtu (3/8/2024).
Ribuan warga Kota Makassar memadati lokasi tersebut. Ketua KITA Palestina, Ustaz Syaibani Mujiono, mengapresiasi antusias masyarakat serta pihak otoritas lainnya, seperti Pemerintah Kota Makassar, Polrestabes Makassar, Ormas Wahdah Islamiyah bersama dengan sejumlah komponen Ormas Islam lainnya.
“Aksi ini bertujuan untuk mengingatkan masyarakat, dalam momentum bulan kemerdekaan Indonesia bahwa Palestina juga memiliki hak untuk merdeka dan hal tersebut menjadi tanggung jawab bersama,” ujarnya.
Dia mengatakan, pihaknya tidak akan pernah berhenti menggelar aksi dukungan hingga keributan di Palestina dihentikan.
“Insyaallah, kita akan menggelar kegiatan lagi di bulan Agustus ini. Semoga para pejuang pembela kemerdekaan Palestina masih bisa terus bersama,” kata Syaibani.
Sementara itu, Ketua Harian DPP Wahdah Islamiyah, Ustaz Rahmat Abdul Rahman dalam orasinya mengatakan, Indonesia memiliki hutang sejarah dan hutang konstitusi terhadap Palestina.
Palestina melalui muftinya pada saat itu, kata Rahmat, dan Palestina sebagai sebuah bangsa, termasuk yang mengakui dan menyatakan mendukung kemerdekaan Indonesia.
Aksi ditutup dengan penggalangan dana dan pembacaan doa oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Makassar, KH. Muh. Said Abd Shamad.
Tinggalkan Balasan