Wali Kota Makassar Pilih Bangun Stadion Baru di Untia, Apa Alasannya?
RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Walikota Makassar, Munafri Arifuddin, telah menetapkan lokasi pembangunan stadion baru di wilayah Untia sebagai bagian dari strategi pengembangan kawasan yang lebih merata di Kota Makassar.
Munafri menjelaskan bahwa pemilihan Untia karena memiliki potensi besar untuk mendukung penyebaran pembangunan yang lebih merata. Menurutnya, Untia memiliki lahan yang luas dan strategis untuk pengembangan kawasan.
“Untia dipilih karena kita punya untia ini untuk pengembangan kawasan yang ada di sana. Wilayah ini harus kita support sehingga proses pembangunan lebih tersebar. Kemarin saya melihat rancangan dari RTRW menuju ke RTL, memang tempatnya di situ,” ujarnya.
Munafri yakin dengan rencana pembangunan stadion di Untia, walaupun pembangunan stadion di Sudiang akan dilanjutkan oleh Kementerian PUPR.
Menurutnya, memiliki dua stadion di Makassar adalah kabar baik, terutama jika stadion di Untia tetap dibangun tahun ini.
“Insyaallah, bagus loh. Kalau memang ada dua, lebih bagus kalau memang ada satu dulu baru menunggu lagi kan. Coba lihat ada beberapa negara, tidak usah negara deh kota, kaya di Surabaya berapa stadion. Di Bandung berapa stadion, sehingga bisa terjadi kalau satunya dipakai,” katanya.
Ia menambahkan bahwa memiliki lebih dari satu stadion di kota besar seperti Makassar akan memberikan fleksibilitas lebih.
“Anggaplah cuman satu stadion tiba-tiba ada kegiatan ya dipakai stadionnya. Walaupun mungkin nanti stadionnya, anggaplah kita bicara stadionnya kota, mungkin lebih sederhana dibanding punyanya provinsi. Bentuknya, standarnya harus sama karena ada standarisasi yang harus diikuti yaitu standar FIFA untuk memperbolehkan pertandingan internasional, keselamatan dan kenyamanan,” jelasnya.
Munafri mengakui bahwa pembangunan stadion Untia dimulai dari awal, namun tidak akan menggunakan anggaran APBD. Rencana ini akan melibatkan pihak ketiga sebagai investor.
“Ya tentu, tetapi kan saya sudah bilang kita akan memaksimalkan tidak penggunaan APBD di situ, kita akan bicara dengan pihak ketiga supaya ada nilai investasi yang bisa masuk dan tentu ini untuk proses pengembangan kawasan,” tegasnya.
Mengenai anggaran pembangunan stadion di Sudiang, Pemkot Makassar akan melakukan pembahasan lebih lanjut.
“Kita akan duduk dulu kembali, kalau umpamanya ini jalankan, kita stand by ini anggarannya jadi kalau mau jalan ya kita jalan kaya begitu. Kalau tidak ya dialihkan,” ungkapnya.
Munafri berharap adanya koordinasi yang baik dengan Gubernur Sulawesi Selatan untuk menjaga kelancaran proyek ini sesuai dengan program nasional.
“Pak Gubernur selalu memberikan arahan yang jelas, memberikan kita support untuk memberikan itu dan pak Gubernur itu sangat terbuka, membuka seluruh akses supaya apa yang menjadi hambatan-hambatan di daerah itu dikomunikasikan cepat dengan pihak provinsi,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan