Wali Kota Makassar Sidak Pasar Ikan Rajawali, Tegaskan Perlu Revitalisasi Menyeluruh
RAKYAT.NEWSRAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Ikan Lelong Rajawali pada Senin (21/4/2025). Dalam kunjungannya, Munafri atau yang akrab disapa Appi, menyoroti kondisi pasar yang dinilainya memprihatinkan dan jauh dari standar kelayakan sebagai pusat distribusi hasil laut di kota ini.
“Saya melakukan sidak ke Pasar Ikan Lelong Rajawali untuk melihat langsung kondisi yang dialami para pedagang. Sayangnya, kondisi pasar ini cukup memprihatinkan dan jauh dari kata layak sebagai pusat distribusi hasil laut di Kota Makassar,” ujar Appi dalam keterangannya usai peninjauan.
Ia menegaskan bahwa pasar seharusnya menjadi tempat yang bersih, tertata, dan nyaman, baik bagi pedagang maupun masyarakat sebagai konsumen.
“Pasar seharusnya menjadi tempat yang bersih, tertata, dan nyaman bagi semua,” tegasnya.
Melihat kondisi tersebut, Appi menilai perlunya langkah revitalisasi menyeluruh yang tidak hanya fokus pada perbaikan fisik bangunan, tetapi juga menyentuh aspek sistem distribusi dan tata kelola pasar.
“Revitalisasi menyeluruh harus segera dilakukan, bukan hanya memperbaiki infrastruktur, tetapi juga sistem distribusi dan tata kelola yang lebih baik,” ujarnya.
Ia memastikan bahwa Pemerintah Kota Makassar akan mengambil langkah serius bersama tim teknis dan pemangku kepentingan terkait untuk membenahi pasar tersebut.
“Pemerintah Kota akan mengambil langkah serius bersama tim terkait agar pasar ini bisa menjadi pusat aktivitas ekonomi yang aman, nyaman, dan berdaya saing,” tutupnya.
Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Kota Makassar dalam membenahi fasilitas publik demi mendorong pertumbuhan ekonomi lokal yang lebih sehat dan berkelanjutan. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan