Edyansyah menambahkan, melalui aksi kepedulian ini, Srikandi PLN UID Sulselrabar tak hanya memperingati Hari Kartini sebagai simbol emansipasi perempuan, tetapi juga menghidupkan semangat kebersamaan dan kemanusiaan.

“Dengan langkah sederhana namun penuh makna, Srikandi PLN menunjukkan bahwa perempuan Indonesia mampu menjadi agen perubahan yang membawa harapan dan cinta kasih bagi sesama. Semoga semangat ini terus menyala dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi dan peduli terhadap sesama,” tutup Edyansyah.

YouTube player