RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin melepas secara resmi sebanyak 1.165 calon jamaah haji asal Kota Makassar dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kota Makassar, Kamis (24/4/2025).

Pelepasan berlangsung khidmat dan penuh haru. Dalam sambutannya, Munafri yang akrab disapa Appi mengingatkan para calon jamaah haji untuk menjaga kondisi fisik dan memperhatikan satu sama lain selama menjalankan ibadah di tanah suci.

“Saya menghadiri kegiatan pelepasan 1.165 jemaah calon haji Kota Makassar yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kota Makassar. Saya mengingatkan kepada seluruh jemaah untuk menjaga kesehatan, saling peduli, dan menjalankan ibadah dengan khusyuk selama berada di tanah suci,” ujar Appi.

Lebih lanjut, Appi menitipkan pesan kepada para jamaah untuk mendoakan Kota Makassar agar selalu diberkahi dan dijauhkan dari segala bentuk persoalan, serta diberi kemudahan dalam setiap proses pembangunan yang dijalankan.

“Saya juga menitipkan harapan agar para jemaah mendoakan Kota Makassar agar senantiasa diberi keberkahan, dijauhkan dari berbagai persoalan, dan dimudahkan dalam setiap langkah pembangunan,” ucapnya.

Ia menutup sambutannya dengan doa agar seluruh jamaah dapat menunaikan rukun haji dengan sempurna, memperoleh predikat haji yang mabrur, dan kembali ke tanah air dalam keadaan sehat dan selamat.

“Semoga seluruh jemaah menjadi haji yang mabrur dan kembali ke tanah air dengan selamat,” tegasnya.

Acara pelepasan ini menjadi salah satu momen penting menjelang keberangkatan jamaah haji asal Makassar, yang tahun ini tercatat dalam jumlah cukup besar dan diharapkan dapat menjadi duta kebaikan selama menjalani ibadah di tanah suci. (*)

YouTube player