Kegiatan Adventure Day meliputi eduwisata, yakni mengunjungi lokasi pembuatan serta berinteraksi dengan pakar pembuat Pinisi, konservasi penyu melalui pelepasan anak penyu ke laut, wisata kuliner & UMKM serta road trip adventure melalui jalan di lereng bukit dan pesisir yang sangat indah.

“Kegiatan ini menunjukkan besarnya kepercayaan dan kesetiaan konsumen terhadap produk Jeep yang berkualitas tinggi. Selain itu, aktivitas ini dilakukan juga untuk menjaga hubungan silahturahmi seluruh pemilik dan pelanggan Jeep Kalla Kars dan mempererat hubungan antar Jeep family,” ungkap Fery Irawan, Chief Operation Officer Jeep Kalla Kars.

Pada kesempatan yang sama, Fery juga menambahkan masih dalam rangka Grand opening showroom authorized dealership Jeep Kalla Kars yang telah resmi beroperasi pada hari Kamis tanggal 25 Agustus 2022 di JL. Ahmad Yani No. 15 Kota Makassar.

“Jeep Kalla Kars sebelumnya telah beroperasi sejak beberapa tahun lalu, namun di tahun ini, kami melalukan renovasi untuk menyesuakan prubahan standard showroom Jeep global,” ujar Ferry.

Sehubungan dengan moment grand opening tersebut, Jeep Kalla Kars memberikan penawaran spesial untuk para calon pembeli hingga akhir bulan Agustus 2022, berupa paket kredit tanpa bunga (0%) dan tenor selama 1 tahun, driving experience (test drive) New Jeep Compass, Rubicon 4D dan Gladiator, gratis exclusive Jeep t-shirt dan gratis exclusive Jeep tumbler. Sedangkan promo untuk after sales adalah gratis 125 poin inspeksi kendaraan, diskon jasa servis sebesar 20% untuk periode sampai dengan 31 Agustus 2022, diskon original aksesoris up to 50% hingga 31 Agustus 2022 hingga voucher gratis oli 4 liter untuk 30 pelanggan pertama dan 30 ekslusif merchandise dari Adnoc oil.