Jusuf Kalla Letakkan Batu Pertama Gedung Baru 15 Lantai FEB Unhas
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Sungguh beruntung Unhas (Universitas Hasanuddin). Lebih khusus lagi Fakultas Ekonomi. (sekarang tambah Bisnis jadi FEB).
Yang sabtu kemarin, 23 November 2024 merayakan dies natalis-nya yang ke-76. Punya alumni seperti Jusuf Kalla (JK). Pengusaha papan atas, pernah jadi Menteri dan Wapres ke-10 dan 12 RI yang tidak melupakan kampus almamaternya.
Sosok alumni seperti JK tak bisa dilepaskan dari dinamika Unhas sejak setengah abad lampau. JK yang lahir di Watampone, 15 Mei 1942 menyelesailan studi di FE Unhas pada 1967.
Gelarnya masa itu doktorandus (Drs), belum SE. Sejak tamat kuliah jadi pengusaha. Sukses. Kemudian melanjutkan pengabdian di politik.
JK selalu menjadi tokoh sentral untuk dimintai pandangan oleh para alumnus Unhas dari generasi jadul hingga generasi zaman now.
Akhir pekan itu, JK datang ke Makassar dari Jakarta. Ia meletakkan batu pertama pembangunan gedung perkuliahan baru yang berkonsep integrasi berlantai 15 di kampus Tamalanrea, bagian utara kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa, Dekan FEB Unhas Prof. Rahman Kadir serta civitas akademi Unhas.
Ada juga sejumlah alumni yang berdomisili dan berkarir di Jakarta, seperti Hendra Noor Saleh, Lisa JK, Ira JK serta Syafruddin Rachman (pimpinan wilayah Askrindo Jakarta).
Ide pembangunan gedung perkuliahan ini untuk efektifitas dan fleksibilitas. Karena selama ini fakultas yang usianya lebih tua dari Unhas punya tiga lokasi perkuliahan yang terpencar.
Ada dua di kampus Tamalanrea, satu di eks kampus lama Baraya. Lebih tua maksudnya karena sebelumnya FE bagian dari UI Jakarta. Unhas sendiri baru dies natalis ke-68 pada 7 November 2024.
Tinggalkan Balasan