Makassar – Proses Belajar Mengajar (PBM) di Sekolah Islam Athirah semakin menunjukkan hasil positif. Hal itu terlihat dari tingginya jumlah siswa yang lolos masuk perguruan tinggi terbaik di Indonesia lewat berbagai jalur seperti jalur undangan atau SNMPTN, jalur ujian tertulis atau UTBK-SBMPTN, dan jalur khusus prestasi.

Tahun ini, Sekolah Islam Athirah berhasil mengantarkan 105 siswa masuk perguruan tinggi dengan rincian 23 siswa lolos seleksi melalui jalur SNMPTN, 75 siswa lolos seleksi melalui jalur UTBK-SBMPTN, dan 7 siswa lolos seleksi melalui jalur prestasi.

Mereka tersebar di beberapa perguruan tinggi ternama di Indonesia seperti Universitas Indonesia (UI), Universitas Hasanuddin (Unhas), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), dan Universitas Prasetya Mulya (Prasmul). Selain itu, mereka juga berhasil lolos pada program studi (prodi) favorit seperti Ilmu Hukum UI, Pendidikan Dokter Gigi UNHAS, Psikologi UNM, dan Matematika Bisnis Prasmul.

Kesuksesan Sekolah Islam Athirah mengantarkan siswa lolos seleksi masuk ke perguruan tinggi terbaik tidak lepas dari program sukses yang selama ini telah dijalankan di sekolah naungan Yayasan Hadji Kalla itu.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum dan SDM SMA Islam Athirah 1 Makassar B.J. Gunawan, S.Pd., M.Pd. menyebutkan sejumlah rangkaian proses ‘penggemblengan’ siswa kelas XII menjelang UTBK. Sedikitnya delapan poin sukses UTBK ia sampaikan termasuk konsultasi pemilihan jurusan yang didampingi psikolog.

“Untuk kelas XII, kita siapkan pemetaan peminatan sains dan teknologi (saintek) dan sosial hukum (soshum), bimbingan UTBK yang dimulai sejak bulan November, Try Out UTBK lokal dan nasional bermitra dengan lembaga bimbel terbaik, konsultasi jurusan dengan psikolog, motivasi UTBK, karantina, zikir dan doa, serta pelatihan guru pembimbing UTBK,” terangnya.