Makassar – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan ikuti Rekonsiliasi dan Pemutakhiran Data Laporan Keuangan dan BMN Semester I Tahun 2022 Tingkat Kantor Wilayah yang dilaksanakan 11 – 14 Juli 2022.

Rekon ini dilaksanakan dalam rangka Penyusunan Laporan Keuangan Kementerian Hukum dan HAM Semester I Tahun 2022. Penyusun LK dan BMN Kantor Wilayah yaitu merekonsiliasikan data dengan Pembina Unit Utama yang terhubung melalui aplikasi Zoom Cloud Meeting.

Operator aplikasi sistem informasi manajemen akuntansi instansi barang milik negara (Simak BMN), Sistem Akuntasi Instansi Berbasis Akrual (SAIBA) dan pengelola keuangan Kanwil Sulsel ikut dalam rekonsiliasi yang di pusatkan di aula.

Kegiatan rekonsiliasi ini diselenggarakan selama 4 (empat) hari ini bertujuan untuk menghasilkan laporan keuangan yang transparan dan akuntabel serta sebagai bentuk pertanggungjawaban atas penggunaan anggaran sekaligus sebagai bentuk akuntabilitas Kementerian/Lembaga dalam mempertanggungjawabkan Pengelolaan Keuangan Negara.

Baca Juga : Kakanwil Kemenkumham Sulsel Hadir pada Rakordal Kementerian

Nonton Juga